Cegah Klaster Baru, Tahanan Polresta Banyumas Dites Swab Antigen

Peristiwa374 Dilihat
Petugas Dokes Polresta Banyumas mengambil sampel swab tahanan Polresta Banyumas, Senin (31/5/2021). /Foto: Humas Polresta Banyumas

PURWOKERTOKITA.COM, BANYUMAS – Sebanyak delapan tahanan Polresta Banyumas mengikuti tes swab antigen yang dilaksanakan secara acak, Senin (31/5/2021). Tes yang diselenggarakan Satuan Tahti Polresta Banyumas untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.

Pengambilan sampel dilakukan personel Dokkes Polresta Banyumas di Polresta Banyumas. Adapun hasil tes swab antigen menunjukkan semua tahanan negatif Covid-19.

“Selain untuk mengecek kesehatan tahanan selama masa pandemi Covid-19 di Rutan Polresta Banyumas, swab antigen ini juga untuk mengantisipasi adanya penyebaran Covid-19 dan mencegah munculnya klaster baru,” kata Kapolresta Banyumas, Kombes Pol M. Firman L. Hakim, melalui Kasat Tahti IPTU Siswanto.

Polresta Banyumas menerapkan protokol kesehatan bagi para tahanan maupun para pembesuk tahanan. Pelaksanaan protokol antara lain dengan menyiapkan fasilitas kebersihan.

 

Tinggalkan Balasan