Hebat, Banjarnegara Kini Ramah Bagi Difabel

Lingkungan, Peristiwa175 Dilihat
Wakil Bupati Banjarnegara Hadi Supeno membagi bunga di hari AIDS. (Istimewa)
Wakil Bupati Banjarnegara Hadi Supeno membagi bunga di hari AIDS. (Istimewa)

Purwokertokita.com – Sahabat Difabel merupakan organisasi sosial non-profit yang bergerak dibidang pendampingan dan advokasi kepada para penyandang disabilitas di wilayah Banjarnegara, Jawa Tengah. Organisasi sosial non profit yang dicetuskan oleh Riza Azzumaridha Azra, Yuhda Wahyu Pradana, dan Wiwit Setyo Harsono ini berdiri sejak Oktober tahun 2014.

Dalam rangka memperingati Hari Disabilitas Internasional yang jatuh pada tanggal 03 Desember, Sahabat Difabel menyelenggarakan acara Banjarnegara Ramah Difabel. Acara ini juga diharapkan menjadi wadah bertemunya antara masyarakat luas mengenal lebih dekat kaum penyandang disabilitas yang ada disekitar dan menghilangkan stigma negatif masyarakat terhadap kaum disabilitas.

Banjarnegara Ramah Difabel akan dilakukan pada hari Minggu (6/12) di area Car Free Day (CFD) Alun-Alun Banjarnegara. Rangkaian acara terdiri dari kampanye Sahabat Difabel, jalan sehat inklusi, pentas seni dari kaum disabilitas, pameran hasil karya difabel, pembukaan posko kesehatan gratis, donor darah,pijat gratis serta perlombaan untuk kaum disabilitas seperti catur braille, dan sepak bola tunanetra.

Dalam acara ini juga akan diramaikan oleh penampilan dari kaum difabel yang memiliki kemampuan khusus diantaranya Novi, difabel netra dengan kemampuan menyanyi dan pernah mendapatkan prestasi Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) untuk seni vokal.

Acara ini didukung dan bekerjasama dengan beberapa instansi terkait baik dari pemerintah maupun non- pemerintah seperti Dinas Sosial Kabupaten, Persatuan Tunanetra Indonesia (Pertuni), Forum Komunikasi Difabel Banjarnegara (FKDB) dan Paguyuban Difabel Mandiri (PDM). Mengangkat tema Akses Penguatan Difabel dengan Segala Kemampuanya, acara ini diharapkan untuk kedepanya masyarakat luas lebih mengenal kaum difabel dan merasa memiliki hak yang sama.

Sumber: Rilis Sahabat Difabel Banjarnegara

Tinggalkan Balasan